30 Harga Cat Pelapis Anti Bocor Terbaru dan Terlengkap

Harga Cat Pelapis Anti Bocor – Kondisi rumah bocor pastinya akan sangat menjengkelkan kita bukan? Mengingat rumah merupakan tempat dimana kita dapat terlindung dari terik matahari dan juga hujan. Namun apabila terjadi kebocoran pada rumah kita pastinya hal tersebut membuat kita merasa bete. Sebelumnya kita sudah membahas mengenai cara memperbaiki genteng bocor di postingan sebelumnya. Disamping itu juga penyebab genteng bocor benar-benar harus kalian pahami.

Untuk cara memperbaiki genteng bocor ini ada beberapa cara yang dapat kalian lakukan, mulai dari mengganti genteng bocor dengan genteng baru, melapisi waterproof dan menggunakan cat pelapis anti bocor. Dan yang akan kita bahas kali ini adalah mengenai harga cat pelapis anti bocor terbaru dan terlengkap. Berbicara mengenai harga cat pelapis anti bocor ini ada beberapa merk ternama yang mungkin sudah tidak asing lagi bagi kalian semua.

Salah satunya adalah merk No Drop. Kalian pasti sering melihat iklan merk cat yang satu ini di televisi atau di papan iklan yang ada di setiap kota. Bukan hanya No Drop saja, masih ada banyak lagi cat pelapis anti bocor yang dapat kalian gunakan sebagai pelapis genteng agar tidak terjadi kebocoran. Penggunaan cat khusus yang satu ini memang cukup efektif untuk menghambat terjadinya kebocoran pada genteng.

Penggunaan cat pelapis anti bocor juga bisa kita padukan dengan karpet talang yang dipasang pada bubungan. Dimana bubungan sendiri biasanya menjadi salah satu tempat yang rawan sekali akan kebocoran. Maka dari itu kalian dapat melapisi bubungan dan genteng lain dengan pelapis anti bocor agar lebih aman. Baiklah daripada penasaran lbeih baik langsung saja kita simak ulasan mendalam mengenai harga cat pelapis anti bocor terbaru dan terlengkap berikut ini.

Harga Cat Pelapis Anti Bocor Terbaru dan Terlengkap

Harga Cat Pelapis Anti Bocor

1. Cat Pelapis Anti Bocor Aquaproof

Cat Pelapis Anti Bocor Aquaproof

No

Merk CatUkuran

Harga

1.Aquaproof1 KgRp 47.000 – Rp 52.000
2.Aquaproof4 KgRp 183.000 – Rp 190.000
3.Aquaproof20 KgRp 820.000 – Rp 850.000

Aquaproof merupakan merk cat ternama yang banyak diminatik oleh masyarakat. Salah satunya adalah cat pelapis anti bocor. Harga cat merk ini cukup murah dan terjangkau. Mulai dari Harga Rp 40 ribuan hingga Rp 800 ribuan.

2. Cat Pelapis Anti Bocor Aquagard

Cat Pelapis Anti Bocor Aquagard

No

Merk CatUkuran

Harga

1.Aquagard2.5 KgRp 53.000 – Rp 56.000
2.Aquagard17.5 KgRp 320.000 – Rp 330.000

Kemudian juga ada Aquagard. Menjadi salah satu cat khusus pelapis terbaik yang ada di Indonesia ini tentu sangat berkualitas dan sudah terpercaya akan kekuatan dan ketahanannya. Harga yang ditawarkan juga tidak berbeda jauh dengan merk lainnya. Yakni dikisaran Rp 50 ribuan hingga Rp 300 ribuan.

3. Cat Pelapis Anti Bocor Heatgard

Cat Pelapis Anti Bocor Heatgard

No

Merk CatUkuran

Harga

1.Heatgard4 LiterRp 232.000 – Rp 275.000
2.Heatgard20 LiterRp 1.070.000 – Rp 1.300.000

Merk cat pelapis anti bocor yang satu ini bisa dikatakan yang cukup mahal, karena harga termurahnya saja berkisar Rp 200 ribuan. Sedangkan harga termahal untuk 20 Liter berkisar diatas Rp 1 jutaan.

4. Cat Pelapis Anti Bocor Hydrostop

Cat Pelapis Anti Bocor Hydrostop

No

Merk CatUkuran

Harga

1.Hydrostop2 KgRp 13.000 – Rp 17.000
2.Hydrostop20 KgRp 150.000 – Rp 155.000

Lalu ada cat Hydrostop. Merk ini memiliki cat dengan harga yang cukup terjangkau, yakni berkisar Rp 13 ribuan hingga Rp 150 ribuan untuk ukuran 20 Kg.

5. Cat Pelapis Anti Bocor No Drop

Cat Pelapis Anti Bocor No Drop

No

Merk CatUkuran

Harga

1.No Drop1 KgRp 49.000
2.No Drop4 KgRp 188.000
3.No Drop20 KgRp 780.000

Nah inilah No Drop yang merupakan merk ternama dan terlaris yang ada di Indonesia. Harga yang ditawarkan per ukuran juga sangatlah terjangkau. Jadi tak heran jika merk ini selalu dicari oleh sebagian masyarakat tanah air.

6. Cat Pelapis Anti Bocor Sika Coat

Cat Pelapis Anti Bocor Sika Coat

No

Merk CatUkuran

Harga

1.Sika Coat1 KgRp 52.500
2.Sika Coat4 KgRp 198.500
3.Sika Coat20 KgRp 899.800

Yang keenam ada Sika Coat. Merk ini mungkin cukup asing bagi kalian, namun dari segi kualitas jangan dipandang sebelah mata karena banyak juga yang menggunakan cat pelapis anti bocor yang satu ini.

7. Cat Pelapis Anti Bocor Bitadur

Cat Pelapis Anti Bocor Bitadur

No

Merk CatUkuran

Harga

1.Bitadur1 KgRp 36.500
2.Bitadur4 KgRp 138.000
3.Bitadur20 KgRp 612.500

Dan yang terakhir adalah Bitadur. Merk cat dengan harga yang cukup terjangkau ini juga dapat kalian jadikan sebagai pelapis atap rumah yang bocor. Kekuatan dan ketahanannya juga sangat berkualitas dan bersaing.

Nah itulah beberap jenis dan harga cat pelapis anti bocor yang dapat kalian pilih. Banyak sekali jenis cat pelapis anti bocor yang saat ini dijual di pasaran. Namun daftar diatas merupakan daftar merk cat pelapis anti bocor yang kami rekomendasikan untuk kalian semua. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga artikel diatas dapat bermanfaat bagi kalian semua. Sekian dari kami dan terima kasih atas perhatiannya.